Anggota sejak | : | 2021 |
Keanggotaan | : | Ketua Komisi Ilmu Sosial (Chairman of the Social Sciences Commission) |
Kepakaran | : | Politik dan Pemerintahan Daerah |
Blog | : | - |
Prof Syarif saat ini menjadi peneliti di Pusat Penelitian Ekonomi (P2E), Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI). Bidang kepakarannya adalah politik dan pemerintahan daerah. Sebagai peneliti, Prof Syarif telah mempublikasikan sedikitnya 114 karya ilmiah dan jurnal ilmiah. Ia juga menjadi pembimbing mahasiswa dan peneliti baik jenjang Sarjana, Master maupun Doktor.
Di samping menjadi peneliti, Prof Syarif saat ini juga dipercaya menjadi anggota Tim Ahli Indeks Demokrasi Indonesia (IDI) di bawah naungan Kemenko Polhukam. Ia juga pernah dipercaya dipercaya menjadi anggota Tim Ahli Indeks Demokrasi Indonesia (IDI) di bawah naungan United Nations Development Programme (UNDP).
Melalui jasanya itu Prof Syarif berhasil mendapatkan penghargaan Satyalencana Karya Satya XXX Tahun, Tahun 2014, Satyalancana Karya Satya XX Tahun, Tahun 2007 dan Satyalancana Karya Satya X Tahun tahun 1994.